Thursday, December 25, 2008

Sprout

Itu judul komik yang mau aku beli. Ceritanya tentang cewek yang bernama miku. Orangtuanya tanpa terduga mengubah rumah mereka menjadi kos2n. Ada shohei yang ngekos di sana. Awalnya, miku males temenan ama shohei dan pacarnya. Lama kelamaan miku dan shohei makin dekat. Miyu merasa dia ada rasa ke shohei, sehingga memutuskan berpisah dengan pacarnya. Padahal pacarnya keren dan baik, kakak kelas lagi.
Miku jadi tambah suka ama shohei pas mereka bareng anak kos yang lain liburan. Shohei baik banget.
Miyu mulai merasa risih karena shohei sering nyebut nama miku dalam pembicaraan mereka. Puncaknya, pas shohei di RS karena usus buntu. Miyu mulai gak tahan lagi trus dia ngungkapkan smuanya ke shohei. Shohei lalu tersadar dan dia berjanji akan menjaga jarak dengan miku, karena dia cinta banget ama miyu.
Yang bikin aku sedih, pas malam-malam shohei nelpon miku. Sebelumnya, miku mau nelpon shohei karena dia mau menanyakan apa yang mau dibawakan ke RS besok. Eh, shohei nelpon duluan dan dia bilang dia jadi repot kalau miku datang terus ke RS. Secara gak langsung, shohei meminta miku menjaga jarak dengannya. Huks...
Aku juga ikutan sedih. Gak akan ada yang tau kapan cinta itu datang dan kepada siapa cinta itu berlabuh. Miku, gak salah kalau dia jadi suka ama shohei. Karena mereka satu rumah, sama-sama anak SMA. Yang salah, dia mencintai cowok yang udah punya pacar. Ceritanya jadi makin rumit nih. Bagi miku, tentu juga menyakitkan melihat orang yang dicintainya bersama orang lain.

No comments: